Baitulmaal Berkah Madani Center (BMC) Berkolaborasi Dengan Dompet Dhuafa Lampung Gelar Wisuda Beasiswa Yatimpreneur

Baitulmaal Berkah Madani Center (BMC) berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa Lampung gelar pada Sabtu, 24 Februari 2024 menggelar wisuda penerima beasiswa Yatimpreneur. Agenda ini beralngsung di Surau Berkah Madani Center, Way Kandis, Bandar Lampung. Sebanyak 6 penerima manfaat program ini, yaitu para yatim dengan usia 16-20 tahun yang penuh talenta dan memiliki potensi di bidang wirausaha diwisuda setelah menjalani pelatihan dan pendampingan secara intensif selama hampir 2 bulan.

Pada agenda ini juga, Baitulmaal Berkah Madani Center dan Dompet Dhuafa Lampung menyerahkan bantuan modal usaha kepada 6 penerima manfaat. Alhamdulillah juga, para peserta menerima tambahan bantuan modal usaha dari Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) yang ikut berpartisipasi sebagai pemateri dan orang tua asuh dalam program ini.

“Kami berpesan untuk adik-adik agar terus mengedepankan prinsip syariah dalam menjalankan bisnis. Kami berterima kasih pula kepada Dompet Dhuafa Lampung dan BMC telah diperkenankan berkolaborasi dan berkontribusi dalam program ini,” kata Siska, dosen FEBI UIN RIL.

Melalui program Beasiswa Yatimpreneur diharapkan dapat mencetak anak-anak yatim yang siap menjadi entrepreneur-entrepreneur hebat di masa depan. Dan juga ke depannya program ini dapat berkelanjutan serta akan ada penerima-penerima manfaat selanjutnya.

Para penerima manfaat program ini bersyukur atas bantuan modal usaha yang diberikan.

“Alhamdulillah, setelah pelatihan tiap minggunya, hari ini kami diwisuda. Senang sekali, bisa dapet temen baru, ilmu baru dan modal usaha. Terima kasih Dompet Dhuafa Lampung dan BMC,” ujar Emilia (20), penerima manfaat program Beasiswa Yatimpreneur.

 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *